Muhammad Zinedine Alam Ganjar mengunjungi berbagai lokasi seni dan budaya khas Cirebon pada hari Minggu (24/12). Salah satunya adalah Sanggar Seni Kelapa Jajar dan Pusat Batik Trusmi. Alam Ganjar menghadiri pertunjukan seni tari di Sanggar Seni Kelapa Jajar di Kanoman, Pekalipan, Cirebon, Jawa Barat. Kedatangannya disambut dengan tarian khas daerah tersebut. Dia terlihat menikmati setiap gerakan yang ditampilkan oleh para penari.
Sanggar Seni Tari Kelapa Jajar telah berhasil melestarikan dan memperkenalkan seni tradisional kepada masyarakat. Berkat upaya keras dan dedikasi mereka, seni tradisional yang menjadi ciri khas Cirebon ini masih dapat dinikmati dan dipelajari oleh generasi muda. Keuletan dan keikhlasan mereka telah membuat sanggar seni ini dipercaya untuk menyelenggarakan berbagai pertunjukan, baik untuk keperluan sosial, adat, keagamaan, maupun dalam berbagai parade dan festival kebudayaan di berbagai kota.
Selain mengunjungi Sanggar Seni, Alam juga datang ke Pusat Batik Trusmi, yang telah lama menjadi identitas Kota Cirebon. Di sana, ia belajar mengenai sejarah batik Trusmi dan bahkan mencoba langsung proses pembuatannya.
Batik Trusmi Cirebon merupakan salah satu jenis batik yang terkenal di Indonesia. Lokasinya berpusat di Kecamatan Plered, sekitar empat kilometer di sebelah barat pusat Kota Cirebon, Jawa Barat. Popularitas batik ini membuat wilayah asalnya dikenal sebagai Kampung Batik Trusmi. Kunjungan Alam Ganjar ini adalah pengalaman pertamanya yang mendalami tradisi dan budaya khas Cirebon secara langsung, dan ia sangat terkesan dengan apa yang dipelajarinya.